Apa Fungsi Tombol Ctrl Pada Keyboard ? – Hallo semua kalian tahu tidak bahwa semenjak komputer semakin tren. Dijadikan sebagai alat pengetik yang bisa membantu manusia dengan lebih mudah dan dapat mempercepat pekerjaan. Masyarakat pun mempunyai kesadaran untuk belajar dan juga berusaha untuk mengetahui sistem komputer yang akhirnya mempunyai keinginan untuk mempunyai komputer.
Saat ini Komputer banyak dimiliki oleh berbagai lapisan masyarakat, tidak hanya di dalam perkantoran, sekolah dan sebuah perusahaan saja. Salah satu bagian penting yang terdapat pada komputer adalah Keyboard yang mempunyai berbagai tombol huruf dan angka. Tombol tersebut memiliki berbagai fungsi dan juga sebagai alat bantu pemasukan data huruf dan angka sesuai dengan perintah kontrol terhadap komputer.
Mengenal Lebih Dekat Mengenai Tombol Keyboard
Secara umum keyboard adalah perangkat lunak yang digunakan untuk mengetik atau memasukkan data yang kita buat agar diproses. Yang terlihat pada sebuah keyboard adalah huruf dan juga angka atau huruf kapital, tetapi ada berbagai tombol lainnya. Seperti tombol Caps Lock yang digunakan untuk mengganti hufuf kecil menjadi huruf besar atau huruf capital begitu juga sebaliknya.

Tombol lain yang paling populer dan penting untuk kalian ketahui yaitu tombol Cntrl. Bagi kalian yang sering menggunakan tombol Ctrl, tentu saja sudah mengetahui jika tombol ctrl digabungkan dengan tombol lain akan menghasilkan fungsi sesuai perintah. Maka agar lebih mengetahui fungsi dari tombol ctrl simak terus penjelasan dibawah ini.
Apa Fungsi Tombol Ctrl Pada Keyboard ?
Berikut adalah fungsi dari tombol ctrl:
- Ctrl + A= Jika kalian menekan tombol ini bersamaan maka digunakan untuk memblock semua tulisan yang ada pada lembar kerja/tugas kalian
- Ctrl + B= Tombol ini digunakan untuk memberikan efek tebal pada tulisan lembar kerja/tugas kalian
- Ctrl + C= Digunakan untuk menyalin atau copy tulisan
- Ctrl + D= Untuk memilih font yang ada pada Ms.Word
- Ctrl + E= Membuat tulisan berada di tengah atau center alignment
- Ctrl + H= Digunakan untuk mengganti teks dengan teks lain atau mengganti format yang lain.
- Ctrl + I= Digunakan untuk memberi efek miring pada tulisan baik itu huruf maupun angka
- Ctrl + L= Membuat sebuah tulisan menjadi rata ke kiri
- Ctrl + O= Digunakan untuk membuka file baru
- Ctrl + Q= Mengubah gaya tulisan akan menjadi normal
Dari 10 fungsi di atas adalah tombol dimana sering digunakan atau dipakai. Sekian dulu ya pembahasan dari kami kali ini Terima Kasih!